Ada tiga rasa lapar yang mendasar yang dimiliki semua orang, ketika Anda mampu memenuhi rasa lapar tersebut, Anda akan mampu menarik setiap orang untuk bisa menyukai diri Anda. “Formula AAA” yang akan mampu membantu Anda supaya disukai orang lain.

Pertama, Acceptance/Penerimaan. Penerimaan adalah vitamin. Setiap orang lapar akan penerimaan, diterima apa adanya. Hanya sedikit orang yang berani “menjadi diri sendiri” sepenuhnya ketika menghadapi dunia. Semua orang suka memiliki orang yang membuat dirinya menjadi diri sendiri bersamanya. Sebaliknya orang yang kritis dan suka menemukan kesalahan, yang selalu melihat kekurangan orang lain, tidak akan pernah diserbu orang orang yang ingin menjadi teman dekatnya.

Berikan hak kepada orang untuk menjadi dirinya sendiri. Biarkan dia rileks ketika bersama Anda.

Anehnya, orang yang menerima orang lain, dan menyukai mereka apa adanya, punya pengaruh paling besar dalam mengubah perilaku orang itu menjadi lebih baik. Seorang Psikolog mengatakan, “Tidak ada yang punya kekuatan untuk mengubah orang lain, tetapi dengan menyukai orang itu apa adanya, Anda memberinya kekuatan untuk mengubah dirinya sendiri”.

Kedua, Approval/Pengakuan. Pengakuan lebih mendalam daripada penerimaan. Pengakuan adalah sesuatu lebih positif, ini lebih dari menoleransi kekurangan orang lain, dan menemukan hal positif yang bisa kita sukai. Anda selalu bisa menemukan sesuatu untuk diakui dari diri orang lain, dan Anda selalu bisa menemukan sesuatu untuk dibenci.

Ketiga, Appreciate/Apresiasi. Selain penerimaan, pengakuan, Rasa lapar yang mendasar adalah rasa lapar akan apresiasi. Kata apresiasi benar-benar bermakna meningkatkan nilai, atau kebalikan dari depresiasi, yang berarti menurunkan nilai. Kita selalu mencari orang yang akan meningkatkan nilai kita, daripada orang yang menurunkan nilai kita. Dr. Pierce P. Brooks mengatakan,”Kesuksesan dari perusahaan asuransinya sebagian besar karena moto : Kami mengapresiasi para agen kami”. Ketika Anda mengapresiasi seseorang, Anda membuat orang lain lebih bernilai dan lebih sukses.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

CHAT UNTUK INFO TRAINING